Menu Sarapan Untuk Diet Yang Tepat

Tentu saja harus ada pilihan menu sarapan untuk diet yang sehat. Karena dengan memilih jenis makanan yang baik dan tepat, tubuh yang sehat pun akan mengikuti.

Dengan memilih menu sarapan yang sehat, maka anda bisa terhindar dari yang beberapa penyakit yang dianggap berbahaya. Misalnya penyakit maag, penyakit kolesterol, dan juga penyakit jantung. Tentu saja anda tidak mau terkena ketiga penyakit tersebut. Dengan menggunakan cara diet yang tepat anda bisa memilih menu sarapan yang sehat dan seimbang.

Menu Sarapan Untuk Diet Yang Tepat

Apakah anda tidak pernah sarapan pada saat sedang berdiet?

Jika jawabannya iya maka anda salah besar dalam menangkap apa itu diet yang sehat dan tepat. Dengan memperbaiki menu sarapan anda, anda bisa menghindari makan yang banyak pada siang hari.

Menu sarapan yang tepat adalah menu terpenting dalam suatu rangkaian pola makan yang anda lakukan setiap hari. Jadi jika di pagi hari anda menghindari sarapan pagi atau malah anda sarapan dengan menu yang salah maka tidak heran jika anda mengalami kegemukan.

Apakah anda sering merasa mengantuk setelah sarapan?

Dan jika jawaban dari pertanyaan tersebut adalah iya, maka anda pun pasti telah salah dalam memilih menu sarapan sehat. Tujuan dari sarapan pagi bukan semata hanya untuk mengisi energi kita pada saat akan beraktivitas, tapi juga sebagai tanda bahwa makanan yang dibutuhkan oleh tubuh di pagi hari tidak akan merusak organ lainnya di dalam tubuh. Dan kegunaan dari sarapan pagi itu sendiri adalah untuk mengganti kebutuhan sel akan nutrisi yang hilang dari istirahat semalam.

Lalu menu apa saja yang bagus untuk anda yang sedang membiasakan menu sarapan untuk diet. Berikut akan diuraikan dengan lebih jelas lagi jenis makanan yang tepat dijadikan sarapan pagi. Diantaranya :

Omelet dengan brokoli dan cabai
Anda bisa membuat omelet di rumah. Dibumbui dengan sedikit cabai agar ada rasa pedas. Dan ditambah dengan brokoli agar tetap ada menu sayuran di dalamnya.

Strawberry dengan kayu manis
Pilihlah buah strawberry yang manis dan segar. Lalu kombinasikan strawberry tersebut dengan kayu manis. Fungsi dari kayu manis itu adalah untuk pembakaran karbohidrat dan juga mengendalikan kadar gula darah di dalam tubuh.

Jika anda sudah mengerti arti pentingnya sarapan pagi, maka mulai sekarang jangan tinggalkan sarapan pagi. Tidak peduli apakah anda sedang diet atau tidak. Karena sarapan tetap menjadi hal terpenting. Lalu anda bisa memilih jenis makanan yang sudah diuraikan di atas. Atau anda bisa juga memilih jenis makanan yang kaya serat, membuat kenyang, tapi tidak mengandung lemak untuk menu sarapan anda.
Baca Juga : Aneka resep makanan untuk diet dan cara membuatnya


---